Pada 15-17 Januari 2018, sebanyak 26 Dosen TIP melakukan kunjungan ke beberapa industri di daerah Surabaya dalam rangka meningkatkan hubungan baik dan menjalin kerja sama. Adapun industri yang dikunjungi dalam rangkaian visitasi dosen TIP ini adalah PT Santos Jaya Abadi, PT Inti Luhur Fuja Abadi, PT Samator Gas Industri, dan PT Eka Timur Raya.
PT. Santos Jaya Abadi adalah industri yang bergerak dibidang pengolahan kopi. Salah satu brand yang dimiliki oleh PT. Santos Jaya Abadi yang telah banyak dikenal oleh masyarakat Indonesia adalah Kopi Kapal Api. Pada kunjungan ini dosen TIP dapat melihat dan mempelajari secara langsung bagaimana proses pembuatan kopi instant dari awal penerimaan bahan baku hingga ke tahap packaging. Industri selanjutnya yang dikunjungi adalah PT. Samator Gas Industri. Industri ini bergerak dalam bidang pengolahan gas alam manjadi gas industri seperti liquid nitrogen, liquid CO2, Argon, N2O, Liquid Helium, dan beberapa gas industri lainnya. Beberapa produk seperti liquid Nitrogen dan Liquid CO2 telah banyak digunakan di sektor industri makanan dan minuman, serta pertanian untuk menjaga kualitas produknya.
Industri lainnya yang dikunjungi adalah PT Inti Luhur Fuja Abadi dan PT Eka Timur Raya. PT. Luhur Fuja Abadi merupakan industri yang bergerak dalam penanganan produk perikanan melalui proses pembekuan, sedangkan PT Eka Timur Raya adalah industri yang bergerak dibidang budidaya jamur dan pembuatan jamur kaleng. Adapun Kerjasama yang terjalin melalui kunjungan industri ini diharapkan dapat membantu departemen TIP dalam pengembangan kurikulum dan penelitian sehingga departemen dapat menyiapkan lulusan yang dapat bersaing dengan baik di dunia kerja.